Minggu, 12 Maret 2017

Ikhlasku lillah

Assalamu'alaikum ukhtifillah^^
Alhamdulillah mau sharing lagi nih, semoga ukhti semua diberi kesehatan ya. aamiin
Okey, aku mau sharing tentang apa yang ku dapat nih. Tentang keseharian kita yaitu 'ikhlas'.

Apa sih ikhlas itu? Kenapa kata ikhlas gak ada didalam surah Al-ikhlas? Kalo di surah an-nas ada nas nya, kalo disurah al falaq ada falaqnya. Kenapa disurah al ikhlas gak ada kata ikhlasnya?
eiiiits, tunggu dulu kita bahas bareng-bareng ya^^

Semua pasti tau definisi ikhlas, ini yang ku pelajari dari teman2 dikajian online arti ikhlas itu sendiri adalah menerima, entah itu kesedihan, entah itu kebahagiaan, apapun yang kita rasakan semua ketetapan itu sudah Allah yang atur dan kita harus bisa menerimanya.. Karena ikhlas itu bukan dari lisan maupun hati, lebih kepada apa yang kita rasakan.

Nah, sekarang kenapa sih kata ikhlas itu gak ada di dalam surah al-ikhlas? dan kenapa disurah al-ikhlas ini malah ngebahas tentang ketauhidan? Hmmm, jadi gini, sesuai dengan penjelasan tadi, ikhlas itu artinya menerima, berarti secara tidak langsung itu membahas tentang  kita harus menerima bahwa Allah itu tuhan kita. Sedangkan arti dari tauhid itu sendiri adalah meng-Esakan Allah, meng-Agungkan Allah, menuhankan Allah, yang artinya juga kita harus menerima bahwa Allah adalah Tuhan kita. Apabila kita sudah menuhankan Allah, secara tidak langsung kita harus sudah siap menerima ketetapan Allah mau itu baik, buruk, manis, asem, asin, pait, nano-nano lah ya^^ apapun rasanya  kita harus siap menerimanya.


Rabu, 22 Februari 2017

Jaga selalu hatiku yaa Rabbku


ya Allah, entah kapan masa itu kan terjadi. Yang ku mau ikatan itu halal dan di jalan ridho Mu. Kau lebih tahu yang terbaik untukku. Akan ku serahkan jiwaku untuknya yang telah Kau pilihkan untukku. Siapa pun ia, semoga ia sholih, menyayangiku dan keluargaku. Akan ku genggam tangannya dan takkan ku lepas untuk siapapun jika ragaku masih mampu melayaninya dengan baik, menggenggam bersama menuju ridho Mu. Ridho Mu lebih indah ya Rabb.

Cinta memang sederhana, tapi mencintaimu tidak pernah sesederhana kita bertemu lalu mengungkap cinta. Ada jarak dimana kita harus tetap menjaga. Ada jarak dimana kita harus berjuang agar bisa tetap mencapai SurgaNya bersama. Karena cinta butuh perjuangan. Tidak sesederhana yang kau bayangkan.[repost: mikazahrotul]

Salam manis

Karmila Kayani

Minggu, 19 Februari 2017

Resolusi 2017 Paling TOP

Assalamu'alaikum sahabat fillah^^
Senang bisa nulis lagi dan berbagi ilmu serta berbagi cerita.
Bismillahirrahmanirrahiim.
Sahabat semua tau resolusi itu apa gak?
Kebanyakan ada yang bilang cita-cita, keinginan ditahun 2017, atau hal-hal yang mesti kita upgrade lagi agar iman kita semakin membaik. Ada juga yang sebutin macem-macem resolusi tahun ini misalnya yang pertama aku harus dapat rangking 1, yang ke dua tahajud gak putus-putus, ketiga dhuha seminggu 4 kali, ke empat lagi galau nih aku mau lupain dia dan seterusnya.
Ternyata untuk mendapatkan itu semua atau biar ilang pikiran kita tentang si doi, perlu ada yang di perbaiki sahabat fillah.
Apa sih yang mesti diperbaiki?
hayoo apa ya?

Jawabannya adalah Perbaiki Sholatnya.
Yap, kenapa mesti perbaiki sholat?
Karena kalo kita tepat waktu sholatnya, benerin sholatnya maka semua akan  terarah. Akan mengikuti apa yang kita mau, yang jelas bakal di adain dah sama Yang Maha Punya Segalanya, mau apa aja Allah kasih. Enak kan? sip.
kok sholat dibenerin kak? kan emang udah bener.
iya sudah bener, tapi jika kita tau arti bacaan solatnya, apa yang kita lakukan betul2 meminta, betul2 memaknai ,betul2 mengharap ampunan Allah. Maka nikmat sekali sholat kita, bahkan ngerasa bahwa Allah ada didekat kita, benar2 dekat. why not try? Allah punya segalaNya kok, siapa tau do'amu semua terkabulkan atau salah satunya mungkin.
Sholat itu tiang agama, yang pasti ditanya ketika kita sudah wafat. Sholat juga mencegah kita dari perbuatan keji dan munkar.

Sekian dulu sharingnya^^
Wassalamu'alaikum.
Salam manis

Karmila Kayani